Kamis, 11 Januari 2018

SPEK ALAT BLANDING SLANT CONE MIXER

Kali ini saya akan membuat artikel tentang spesifikasi mesin yang sering digunakan di industri farmasi dan food salah satunya adalah mesin slant cone mixer. Bagi anda yang sedang memerlukan atau mencari kebutuhan mesin tersebut bisa anda pelajari dan disesuaikan dengan spesifikasi yang diharapkan mulai dari kapasitas, material, aksesoris sampai dengan kualitas mesinnya. Jika mesin yang anda butuhkan sudah sesuai dengan keinginan bisa anda pesan pada pembuat mesin tersebut.
Berikut salah satu contoh spesifikasi mesin yang sering digunakan sebagai acuan dasar :

1. CONTOH UNIT 


2. FUNGSI MESIN
Slant Cone Mixer fungsinya hampir sama dengan Double Cone Mixer yang sudah saya jelaskan di artikel Kumpulan Mesin Farmasi yaitu untuk mengaduk 2-3 macam campuran bahan makanan, minuman, jamu rempah-rempah dan obat obatan yan berbentuk serbuk / tepung (powder) atau granul kering. Cara kerja Mesin Slant Mixer ini adalah bahan yang sudah dimasukan kedalam chamber akan diaduk dengan cara memutarkan chamber dengan keceparan putaran yang diinginkan, sehingga pencampuran bahan - bahan yang diaduk akan homogen. Kecepatan putaran chamber dapat di atur sesuai kebutuhan karena dilengkapi denga Variable Speed.

Sebelum dipasang di tempat Customer saya perlihatkan dulu foto saat pembuatan di workshoop kami ini dia penampakannya lumayan kusam karena memang bagian luarnya belum kami buka tutup stainless steel bawaan dari suplier biar tidak lecet sih sebenernnya makanya tidak kita buka.

Mesin Slant Cone Mixer biasanya dilengkapi dengan safety pagar auto sensor/limit switch untuk keamanan operator. Dimana saat kondisi pagar tida kterkunci maka mesin secara otomatis tidak dapat dioperasikan. Mesin ini juga didesign sesuai kebutuhan GMP dimana material yang kontak dengan produk menggunakan bahan SS316L dan yang tidak kontak dengan produk menggunakan bahan SS304.

3. SPESIFIKASI MESIN
Spesifikasi :
a.  Volume : 450 liter
b.  Kapasitas : 200 Kg
c. Dimensi Mesin WDH : 2300 x 1500 x 2700 (mm)
d. Dimensi Chamber : Ø 920 x 1170 (mm) , Manhole Ø 400mm
e. Material untuk Contak Product SS 316L dan non contact product SS 304
f. Finishing : Inside and outside Mirror Polish
g.  Power :
1. Gear Box Type 120 ratio 1:30
2. Electromotor 2,2 kW/ 3 Hp 380 Volt 3 Phase
h. Panel Control dilengkapi dengan :
-    Magnetic Contactor
-    NFB + MCB
-    Timer
-    Inverter
-    Speed Display
-    Limit switch
-    Indicator lamp
-    Emergency stop
-    Main power
i.  Asesoris :
·     Tangga + Bordes
·     Hand Rail Pipa SS Ø 2”
·     Unit Trolley  Produk
·     Outlet product Butterfly valve Ø 6”
j. Dokument
  - IQ, OQ dan Sertifikat Material

4. HARGA MESIN
Untuk harga mesin pastinya akan berpariatif karena sepsifikasi yang diinginkan selalu berbeda dengan kebutuhan setiap pelanggan. Jika anda memerlukan penawaran harga khusus bisa anda hubungi kontak kami di alamat email ini.
adm.mekanikaprima@gmail.com atau download penawarannya disini
  
Sperti itulah contoh spesifikasi secara umum yang dijadikan sebagai acuan dasar. Spesifikasi  kebutuhan diluar itu bisa anda tambahkan atau bisa anda sesuaikan kembali spek mesin yang diinginkan. Sekian dulu postingan dari saya, jika ada yang ingin ditanyakan atau hal lain yang ingin disampaikan mengenai mesin tersebut atau mesin yang lainnya silahkan saja untuk berkomentar pada kolom komentar yang sudah disediakan. Atau untuk konsultasi dan pemesanan bisa anda hubungi kontak kami. Semoga artikel ini bermanfaat, salam sehat.